Selasa, 21 Desember 2010

Dorama Thank You

"Uang terkadang menjadi sangat mengerikan- Dhea Luuva"

Cast
Jang Hyuk as Min Ki Seo
Gong Hyo Jin as Lee Young Shin
Seo Shin Ae as Lee Bom
Shin Sung Rok as Choi Suk Hyun
Kim Sung Eun as Suh Eun Hee
Shin Goo as Mr. Lee Byung Gook
Choi Kang Hee as Cha Ji Min

Directed by Lee Jae Dong


Thank You Dorama


Thank You sebenarnya dibuat tahun 2007 oleh MBS tapi menurut ku dorama ini sangat bagus. Tipikal dorama yang cocok ditonton bersama keluarga. Cerita yang sederhana dan ending yang tidak bisa ditebak sangat menarik. Sebenarnya dorama ini pernah diputar di salah satu stasiun swasta televisi.

Ceritanya bermula dari seorang perempuan bernama Lee Young Shin (Gong Hyo Jin) yang memiliki putri bernama Lee Bom (Seo Shin Ae). Lee You Shin dan keluarganya tinggal di sebuah pulau Biru dan sangat terpencil. Kalo mau menuju kota harus menyebrang laut dulu. Lee Bom adalah seorang gadis cilik berumur sekitar 7 tahunan. Sangat lincah dan cerdas. Lee Young Shin hidup bersama putrinya, merawat kakeknya Mr. Lee (Shin Goo) yang pikun dan bekerja keras demi menyekolahkan adiknya di universitas di Korea agar memiliki pendidikan dan terhormat.


Lee Bom dan Young Shin



Mr. Lee Byung Gook (Kakek Young Shin)

Di sebuah rumah sakit besar di Korea ada seorang dokter bedah yang bernama Min Ki Seo(Jang Hyuk) dan cukup berpengalaman tetapi berhati keras dan dingin. Ia memiliki seorang kekasih yang bernama Cha Ji Min (Choi Kang Hee) yang bertugas di daerah Lee Shin Young tinggal dan mengabdikan seluruh hidupnya di desa tersebut. Tetapi karena Ji Min memiliki penyakit kanker pangkreas dia akhirnya meninggal. Sebelum meninggal dia berkata kepada Min Seo bahwa karena dirinyalah seorang anak kecil terkena penyakit AIDS yang tidak lain adalah Lee Bom. Min Seo sangat terpukul atas kepergian kekasihnya tercinta dan ber GJE (Gak Jelas) muterin desa tempat Ji Min bekerja di sebuah klinik kecil di Pulau Biru.

Awal mulanya Min Seo tidak tertarik dengan Young Shin tapi setelah lama kelamaan timbul rasa tertarik di hati Min Seo waktu melihat Young Shin menangis. Dia melihat ada penderitaan mendalam pada Young Shin. Min Seo akhirnya tahu kalo yang terkena penyakit AIDS adalah Lee Bom anak Young Shin. Min Seo menyadari Lee Bom terkena AIDS pada waktu hidung Lee Bom berdarah terkena bola basket milik Choi Suk Hyun yang tidak lain adalah ayah biologis Lee Bom (tapi Choi Suk Hyun tidak pernah menyadari kalo Lee Bom itu anaknya). Pada waktu itu ibu Lee Bom memarahi Lee Bom bahwa ia harus mengingat peraturan yang dibuat bila terluka tidak boleh orang lain tahu dan diusap dengan saputangan kemudian saputangan tersebut dimasukkan ke dalam tas plastik dan harus diberikan kepada ibunya. Sejak saat itu Min Seo sadar kalo yang dimaksud Ji Min, kekasihnya yang meninggal adalah Lee Bom.


Min Ki Seo

Menariknya Young Shin tidak pernah menyalahkan apa yang telah dilakukan Ji Min. Bagaimana tidak bila Ji Min tidak memberikan darah kepada Lee Bom yang saat itu kecelakaan nyawa Lee Bom tidak selamat, sedangkan bila diberi darah itu Lee Bom terkena AIDS (repot seperti buah simalakama). Karena ketidaktahuan Ji Min ternyata darah yang ditranfusikan kepada Lee Bom telah terinfeksi AIDS. Saat itu Ji Min sangat terpukul dan merasa bersalah karena dirinyalah Lee Bom terkena AIDS.

Dorama ini sangat mengarukan. Yang paling mengharukan waktu Lee Bom dijauhi oleh penduduk kampung dan teman-temannya T-T. Saran ku sedia tisu yang banyaknya ya. Apalagi waktu Lee Bom, ibu dan kakeknya diusir keluar kampung dan tidak ada satupun orang yang mau mendekati bahkan menyentuh Lee Bom. Kasihan sekali T-T. Untungnya ada Min Seo dokter bedah yang selalu mendampingi mereka. Sayang nya ending ceritanya cuma gitu aja. Tapi bagus banget kok dorama ini. Bahkan kabarnya mendapatkan rating yang cukup tinggi pada saat penayangannya. Lucu melihat aksi Lee Bom waktu membujuk kakeknya makan dan si Lee Bom ini pintarnya bukan main. Dia bisa berhitung dengan angka sebanyak apapun yang orang dewasa pun belum tentu bisa menghitung cepat seperti Lee Bom.

Bagaimana tertarik untuk menontonnya? Jangan lupa sedia tisu uuuppppssss jangan pake tisu denk mending pake saputangan agar mengurangi sampah tisu yang susah diolah. Save Our Earth!!! Ok?!!!!

***
Best Wishes ♥,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar